Welcome to Jagopedia!

Tahukah kamu? Ternyata keyboard shortcut merupakan kunci atau kombinasi tombol yang menyediakan cara alternatif untuk menjalankan pekerjaan yang biasanya dilakukan dengan mouse.

Dengan menggunakan shortcut ini, tentunya akan mempercepat pekerjaan teman-teman apabila dibandingkan dengan menggunakan mouse yang membutuhkan beberapa kali klik. Meskipun tidak semua orang tahu, shortcut ini akan sangat membantu kita loh

Maka dari itu, Jagopedia akan memberikan tips & trik menggunakan komputer untuk mempermudah pekerjaan teman-teman. Tips & trik kali ini ditujukan kepada teman-teman yang menggunakan Windows 10 atau Windows 11.

Tips & Trik Menggunakan Komputer Untuk Mempermudah Pekerjaan

Tahukah kamu bahwa keyboard shortcut ini dapat digunakan untuk memudahkan aktivitas teman-teman pada sistem clickERP ? 

Sebagai contoh, pada halaman chat “Discuss” seperti yang ditampilkan pada gambar dibawah ini. Ketika teman-teman berada pada halaman chat terbaru dan ingin membuka chat sebelumnya, maka temen-teman bisa menggunakan shortcut Ctrl + Home untuk scroll chat keatas (chat sebelumnya). Dan dapat digunakan juga shortcut Ctrl + End untuk scroll chat kebawah (chat terbaru). 

Tidak hanya itu saja, teman-teman juga dapat menggunakan shortcut Windows + titik (.) untuk menampilkan emoticon dan mengirimnya pada pesan “Discuss” tersebut.

Lalu bagaimana penggunaan shortcut untuk mempermudah pekerjaan kita yang ada di sheet ?

Sebagai contoh, pada halaman sheet teman-teman ingin menggeser lembar kerja tersebut ke kiri dan ke kanan, maka teman-teman dapat menggunakan shortcut Shift + Scroll, Alt+Page Up (menggeser lembar kerja ke kiri), Alt+Page Down (menggeser lembar kerja ke kanan)

Selain beberapa shortcut yang dicontohkan diatas, masih ada berbagai shortcut lainnya yang dapat memudahkan pekerjaan menjadi lebih cepat. Kira-kira apa saja shortcut tersebut? 

Berikut ini berbagai pintasan shortcut yang dapat digunakan untuk mempermudah dan mempercepat penggunaan komputer dalam bekerja sehari-hari.

Agar lebih memudahkan teman-teman dalam memahami penggunaan shortcut diatas, maka kami juga sudah buatkan Video Tips & Trik Menggunakan Komputer Untuk Mempermudah Pekerjaan.

Sekian artikel Tips & Trik Menggunakan Komputer Untuk Mempermudah Pekerjaan. Semoga dapat membantu teman-teman JVM dalam bekerja dan berkarya.

Untuk menambah informasi lainnnya, teman-teman juga dapat membaca artikel lainnya pada Jagokomputer. Boleh juga di- share untuk teman sebelahnya, siapa tahu juga membutuhkan. Ingat, sharing is caring.

Sampai ketemu lagi di artikel Jagopedia lainnya yang sudah ditulis dengan penuh dedikasi untuk JVM dari tim kami di Jagokomputer.

Kategori: Panduan

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *