Hai teman – teman JVM, selamat datang di halaman Jagokomputer.
Pada postingan kali ini kami akan menjelaskan bagaimana caranya menyetujui atau menolak pengajuan absensi karyawan pada sistem Odoo (ES3-KULA). Tutorial ini umumnya diaplikasikan oleh atasan yang memiliki wewenang dan akses untuk melakukan persetujuan atau penolakan dari pengajuan absen tersebut
Berikut ini adalah cara yang dapat teman – teman lakukan :
1. Silahkan teman – teman log in dulu ke dalam sistem Odoo (ES3-KULA)
2. Selanjutnya klik menu “Dasboard”
3. Pilih pilih fitur ” Leaves” atau (Pengajuan Absen)
4. Kemudian Klik tombol “Approvals”
5. Lalu klik tombol ” Time Off”
6. Selanjutnya akan tampil halaman ” All Time Off “. Nah pada halaman untuk menyetujui pengajuan absen, teman – teman tinggal klik tombol ” Approve ” . Namun jika pengajuan absen tersebut akan ditolak, teman – teman bisa klik tombol ” Refuse ” .
Agar lebih mudah memahaminya, teman – teman bisa mengikuti panduan yang terdapat pada video yang sudah kami buatkan berikut ini “ Video Cara Menyetujui/Menolak Pengajuan Absensi “
Itulah tadi cara yang dapat dilakukan untuk menyetujui atau menolak pengajuan absen. Semoga artikel ini dapat melengkapi informasi yang teman – teman butuhkan, terima kasih.
0 Komentar