Perlu kamu ketahui, fitur Sub Tasks dalam menu proyek/project merupakan fitur untuk memecahkan tugas utama menjadi tugas yang lebih kecil dan terperinci. Dengan fitur sub tasks ini dapat membantu memecahkan pekerjaan yang kompleks menjadi bagian-bagian yang lebih terkelola.

Berikut ini beberapa “Manfaat Menggunakan Subs Tasks dalam Manajemen Proyek” yaitu :

1. Pengorganisasian Tugas

Penggunaan sub tasks dapat membantu dalam memecahkan tugas utama  menjadi unit pekerjaan yang lebih kecil dan terperinci. Dengan mengorganisasikan tugas secara struktur, anggota tim dalam proyek tersebut dapat lebih mudah memahami dan mengelola pekerjaan yang harus dilakukan.

2. Pembagian Tanggung Jawab

Dengan menggunakan sub tasks, tugas utama dapat dibagi-bagi menjadi tanggung jawab yang lebih terfokus. Jadi setiap anggota tim dapat ditugaskan untuk menangani sub tasks tertentu, memastikan bahwa pekerjaan dikerjakan dengan efisien dan tanggung jawab terdistribusi dengan jelas.

3. Pengaturan Prioritas

Sub tasks memungkinkan anggota tim dalam proyek tersebut untuk menetapkan prioritas yang lebih rinci pada setiap tugas. Dengan menentukan urgensi dan pentingnya setiap sub tasks atau sub tugas, anggota tim dapat fokus pada tugas yang paling kritis atau mendesak.

4. Pemantauan Kemajuan

Melalui subtasks, kemajuan proyek dapat dipantau dengan lebih rinci. Anggota tim dalam proyek tersebut dapat melihat dan melacak status masing-masing sub tasks, memahami apakah mereka sedang berjalan sesuai jadwal, dan mengidentifikasi kemungkinan hambatan atau masalah yang mungkin muncul.

5. Perencanaan Waktu dan Sumber Daya

Dengan menggunakan sub tasks, proyek dapat diatur dengan lebih baik dalam hal alokasi waktu dan sumber daya. Anggota tim dapat memperkirakan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan setiap sub tasks atau sub tugas. Dapat memastikan juga bahwa proyek tetap berada pada jadwal, serta sumber daya yang tersedia digunakan secara efisien.

6. Kolaborasi Tim

Subtasks memfasilitasi kolaborasi dan komunikasi antara anggota tim. Setiap sub tasks/sub tugas dapat dikerjakan secara terpisah oleh anggota tim yang bertanggung jawab.

Setelah kamu tahu beberapa manfaat sub tasks dalam manajemen proyek, selanjutnya kamu akan saya pandu untuk membuat sub task di dalam taks/tugas yang sudah kamu buat sebelumnya. Berikut ini panduan selengkapnya!

Cara Membuat Sub Tasks dalam Manajemen Proyek

Dalam contoh disini, kamu berperan sebagai salah satu user dari anggota tim sebuah proyek yang sedang kamu jalankan. Kamu akan membuat sub tasks di dalam task/tugas utama yang sudah kamu buat sebelumnya.

1. Untuk dapat membuat sub tasks, pastikan kamu sudah Log In ke dalam sistem clickERP dan membuka menu “Proyek/Project”.

2. Kemudian setelah ada di dalam menu “Proyek/Project”, kamu bisa buka salah satu proyek yang sedang kamu jalankan.

3. Dalam proyek tersebut, silahkan kamu buka task/tugas yang ingin kamu buat sub tasks/ sub tugasnya.

4. Setelah ada pada halaman task/tugas, kamu dapat menambahkan sub tasks dengan klik tab “Sub-tasks”, lalu klik bagian “+ADD A LINE”. Silahkan kamu isi detail sub tasks tersebut seperti : 

  • Title : isi dengan nama atau judul tugas
  • Assigness : isi dengan nama user yang diberi tugas atau bertanggung jawab atas tugas yang dibuat pada sub tasks tersebut. Bisa ditujukan untuk diri kamu sendiri dan untuk anggota di tim kamu.
  • Deadline : tentukan waktu, kapan sub tasks/sub tugas tersebut harus selesai.

Jika sudah diisi, kamu bisa menyimpannya dengan klik SAVE.

Sekian untuk artikel Pemanfaatan dan Cara Membuat Sub Tasks dalam Manajemen Proyek. Semoga dapat membantu teman-teman JVM dalam bekerja dan berkarya.

Untuk menambah informasi terkait clickERP, teman-teman juga dapat membaca artikel lainnya pada Jagokomputer.com. Boleh juga di share untuk teman sebelahnya, siapa tahu juga membutuhkan. Ingat, sharing is caring.

Sampai ketemu lagi di panduan Jagopedia lainnya yang sudah ditulis dengan penuh dedikasi untuk JVM dari tim kami di Jagokomputer.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *