Welcome to Jagopedia!

CRM (Customer Relationship Management) adalah strategi bisnis yang digunakan untuk membangun hubungan yang kuat dan berkelanjutan dengan pelanggan. Pada sistem clickERP, CRM adalah salah satu fitur yang sangat berguna untuk mengelola interaksi dengan pelanggan dan meningkatkan pengalaman pelanggan.

Dengan menggunakan CRM di sistem clickERP, kita akan dimudahkan dalam melacak aktivitas pelanggan, memantau penjualan, mengelola alur kerja, memperkuat hubungan dengan pelanggan, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan meningkatkan pendapatan.

Untuk memudahkan dalam memahami alur bisnis terkait CRM ini, maka kali ini Jagopedia akan membahas artikel mengenai “Alur CRM Leads Sampai Tahap Convert To Opportunity

CRM Leads

Tahukah kamu apa itu Leads ?

Leads merupakan salah satu fitur pada sistem Odoo yang berfungsi sebagai pencatatan data calon customer di awal sebelum nantinya sampai ke tahap pembuatan sales quotation. Perlu diketahui, bahwa sejauh ini ada berbagai akses yang dapat dilakukan untuk mendapatkan data customer , diantaranya yaitu :

  • Website JVM, melalui website JVM memungkinkan kita untuk mendapatkan data para customer melalui “Contact Us” yang terdapat di halaman website tersebut. Umumnya para customer akan mengisi bagian Send a Message yang terdapat pada Contact Us tersebut. Setelah mengisi keseluruhan dan mengklik Submit, maka data tersebut akan otomatis masuk kebagian daftar Leads. Lalu leads ini biasanya akan diberikan secara bergilir oleh CS ke bagian Sales Marketing yang yang pada saat itu mendapa giliran .

  • Website Sales atau Social Media, untuk data yang didapatkan dari website sales ataupun social media maka nantinya sales person dapat membuat leads secara manual. Adapun untuk panduan cara membuat Leads secara manual bisa dicek pada “Tutorial Membuat Leads Pada Odoo

Cara Memproses Leads Melalui Agen Support

Untuk leads yang berasal dari Website JVM atau user umum (selain Sales Marketing) maka user tersebut dapat membuat schedule activity untuk bagian agen support CS (mba fala) terkait leads yang sudah terbuat agar CS (mba fala) menentukan urutan sales yang bertugas untuk melanjutkan proses Leads tersebut. Berikut ini contoh schedule activity yang dapat dibuat untuk CS.

Kemudian masih dihalaman leads yang sama, CS klik tombol Mark Done dan menambahkan catatan seperti yang dicontohkan pada gambar berikut. Kemudian klik DONE jika sudah.

Setelah CS mengganti sales personnya menjadi nama sales yang bertugas, maka CS juga membuatkan schdule activity untuk sales tersebut. Contohnya seperti pada gambar berikut ini.

Kemudian setelah sales menerima Leads tersebut dan menghubungi customer tersebut, serta kebutuhan yang dibutuhkan dari customer sudah jelas dan data sudah cukup maka dilanjutkan pada tahap Pipeline dengan melakukan Convert to Opportunity pada leads tersebut.

Pipeline (Melakukan Convert to Opportunity)

Terkait dengan penjelasan Leads diatas, maka untuk melaanjutkan ke tahap Convert to Opportunity silahkan lakukan convert melalui halaman leads yang sebelumnya sudah dibuat. Jadi tidak perlu membuat leads lagi ketika akan melakukan Convert to Opportunity. Cukup melajutkan proses Convert to Opportunity pada satu halaman leads yang sudah dibuat oleh user sebelumnya.

Untuk panduan selengkapnya mengenai convert ini, teman-teman bisa membaca panduan ” Cara Mengubah Lead Menjadi Opportunity “. Pada tahap Pipeline Opportunity tersebut nantinya ada dua kemungkinan yang dapat terjadi diantaranya yaitu :

  • Won Opportunity, apabila tahap Pipeline Opportunity berhasil maka nantinya proses dilanjutkan ke tahap pembuatan sales quotation. Untuk panduan bagimana cara mengisi bagian sales quotation di tahap tersebut silahkan cek panduan berikut ini ” Tutorial Membuat Sales Quotation Sampai Sales Order“.
  • Lost Opportunity, apabila tahap Pipeline Opportunity tidak berhasil dan masuk pada bagian pelanggan lost prospect.

Sekian untuk artikel Alur CRM Leads Sampai Tahap Convert To Opportunity. Semoga dapat membantu teman-teman JVM dalam bekerja dan berkarya.

Untuk menambah informasi terkait clickERP, teman-teman juga dapat membaca artikel lainnya pada Jagokomputer. Boleh juga di share untuk teman sebelahnya, siapa tahu juga membutuhkan. Ingat, sharing is caring.

Sampai ketemu lagi di panduan Jagopedia lainnya yang sudah ditulis dengan penuh dedikasi untuk JVM dari tim kami di Jagokomputer.


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *